PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN KEPADA ANAK STUNTING DAN KELUARGA BERESIKO STUNTING MELALUI BAPAK ASUH AN
Pemerintah Kabupaten Padang Lawas menyelenggarakan kegiatan pemberian tambahan makanan kepada anak stunting dan keluarga beresiko stunting Kabupaten Padang Lawas melalui Bapak Asuh Anak Stunting dan Badan Amil Zakat di aula kantor Bupati Padang Lawas. Rabu (03/04/24).
Turut hadir dalam acara ini Sekretaris Kabupaten Padang Lawas Arpan Nasution S. Sos, Ketua Baznas H. Paraduan Tanjung, Pabung Kodim TS Ahahar Jusar, Kepala Dinas (DP2KB, P3A3), Kepala Dinas Kesehatan, Kasat Pol PP dan Damkar serta para undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Padang Lawas Dr. Edy Junaedi Harahap, S.STP., M.Si menyampaikan bahwa jumlah penerima Manfaat di Kabupaten Padang Lawas Periode tahap 1 bantuan 3 tahap kepada 30 anak stunting.
Dari Kecamatan Barumun 5 Anak, Kecamatan Barumun Selatan 10 Anak, Kecamatan Ulu Barumun 8 Anak dan Kecamatan Lubuk Barumun 7 Anak, tuturnya.
Kondisi Anak Stunting Di Kabupaten Padang Lawas. Balita diukur 19.346 Anak, terdapat Jumlah Anak Stunting 1.223 dengan % 6,32. Hasil ini berdasarkan Pengukuran Agustus 2023.
Kemudian kondisi keluarga beresiko Stunting 26.097 Keluarga Beresiko Stunting (KRS) Dominan Permasalahan Jamban Tidak Layak 10.520 Keluarga dan Ibu hamil terlalu banyak 16.473 Jiwa (dilakukan Intervensi Sensitive Agar Tidak Melahirkan Anak Stunting Baru), tambahnya.
Nantinya akan dilakukan Intervensi Spesifik Bagi Seluruh Anak Stunting, PMT Lokal 90 Hari melalui Dinas Kesehatan, tambahnya lagi.
Kemudian tahun ini ada berapa yang harus di berikan solusi jadi jangan sampai kita terlena. Maksudnya tidak hanya mengendalikan dari pihak lain dari sektor dunia usaha, kita juga ingin memastikan bahwa dari pemerintah langsung akan memberikan hal yang sama, tandasnya.
Bantuan Ini bertujuan dimana bentuk kepedulian Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Lawas terhadap Anak Stunting dan Keluarga Beresiko Stunting.
Dengan harapan jadilah orang tua yang paham Terhadap pola asuh yang baik, serta aktif hadir ketika pelayanan Posyandu pastikan tumbuh kembang anak sesuai umurnya dan menjadi penggerak cegah Stunting di desanya, tutupnya.
Facebook Comments